back to top
spot_img
🌙 🕌 𝗧𝗮𝗾𝗮𝗯𝗯𝗮𝗹𝗮𝗹𝗹𝗮𝗵𝘂 𝗠𝗶𝗻𝗻𝗮 𝗪𝗮 𝗠𝗶𝗻𝗸𝘂𝗺 🕌 🌙 — Selamat Hari Raya 𝗜𝗱𝘂𝗹 𝗙𝗶𝘁𝗿𝗶 𝟭𝟰𝟰𝟲 𝗛 ✨ 🙏 Semoga Allah menerima amal ibadah kita, mengampuni dosa-dosa kita, dan melimpahkan rahmat serta keberkahan bagi kita semua. 🤲 𝗠𝗼𝗵𝗼𝗻 𝗠𝗮𝗮𝗳 𝗟𝗮𝗵𝗶𝗿 𝗱𝗮𝗻 𝗕𝗮𝘁𝗶𝗻.
🌙 🕌 𝗧𝗮𝗾𝗮𝗯𝗯𝗮𝗹𝗮𝗹𝗹𝗮𝗵𝘂 𝗠𝗶𝗻𝗻𝗮 𝗪𝗮 𝗠𝗶𝗻𝗸𝘂𝗺 🕌 🌙 — Selamat Hari Raya 𝗜𝗱𝘂𝗹 𝗙𝗶𝘁𝗿𝗶 𝟭𝟰𝟰𝟲 𝗛 ✨ 🙏 Semoga Allah menerima amal ibadah kita, mengampuni dosa-dosa kita, dan melimpahkan rahmat serta keberkahan bagi kita semua. 🤲 𝗠𝗼𝗵𝗼𝗻 𝗠𝗮𝗮𝗳 𝗟𝗮𝗵𝗶𝗿 𝗱𝗮𝗻 𝗕𝗮𝘁𝗶𝗻.

Pengurus ICMI Bireuen, Sukses Laksanakan Rapat Kerja Periode 2022 – 2026

Date:

Reporter: Rizki Maulizar

Bireuen | pikiranrakyat.org  – Pengurus ICMI (Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia) Organisasi Daerah (Orda) Bireuen menggelar rapat kerja (Raker) perdana sejak dilantik pada tanggal 7 Juli 2022. Raker perdana ini berlangsung di Rumah Dinas Ketua ICMI Orda Bireuen sekaligus sebagai Bupati Bireuen Provinsi Aceh, Senin (8/8/2022).

Ketua ICMI Orda Bireuen Dr. H. Muzakkar A Gani, SH, M. Si, menyampaikan, kegiatan hari ini tidak hanya sekedar Raker, melainkan juga sekaligus merajut silaturahmi, membina kekompakan untuk menjalankan roda organisasi dengan sebaik mungkin dengan semangat silaturrahmi dan kekompakan.

“Dengan raker ini kita akan mengeksplor gagasan dan ide dalam bentuk agenda kerja atau program ICMI Orda Bireuen kedepan periode 2022-2026, dengan mengusung spirit khidmah ICMI dalam tiga kata: Bersama, Bergerak, Berdaya,” ungkap Muzakkar.

Hadir dalam rapat tersebut pengurus harian, para Ketua Komisi dan Seksi-seksi yang akan merumuskan program kerja sesuai visi-misi organisasi, antara lain pengembangan kajian dalam melaksanakan proyeksi perbaikan keummatan serta mengembangkan sense of social cendekiawan dalam upaya peningkatan derajat kehidupan masyarakat yang madani di Kabupaten Bireuen.

Menurut Sekjen ICMI Orda Bireuen, Rahmad,S.Sos, M.A.P, mengatakan, bahwa raker kali ini dilaksanakan dengan sederhana namun sarat dengan gagasan yang luar biasa dari para pengurus yang hadir. Selain itu, kegiatan raker juga dirangkaikan dengan makan malam bersama dan keakraban serta pamitan ketua ICMI Orda Bireuen selaku Bapak Bupati Bireuen, yang akan mengakhiri masa baktinya pada tanggal 10 Agustus mendatang.

“Acara raker ini merupakan bagian dari program kerja ICMI Orda Bireuen. Diharapkan sejak dilantik ICMI Orda Bireuen harus punya geliat bahwa ICMI mempunyai kapasitas besar untuk berkontribusi gagasan, pemikiran-pemikiran, bukan hanya menjadi role model Islam rahmatan lil alamin, tetapi juga kontribusi profesional sesuai keahlian masing-masing untuk menjamin kemajuan Bireuen ,” ujar Rahmad, yang juga Dekan FISIP Universitas Almuslim Peusangan.

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

Berita terkait
Related

Hari Bumi Sedunia: Dari Depok, Menanam Harapan, Membangun Peradaban

DEPOK - Pikiranrakyat.org - Kunjungan Presiden Republik Indonesia (RI)...

Teladani Semangat Kartini, Herlina Dorong Perempuan Jadi Agen Perubahan di Segala Bidang

Depok | Pikiranrakyat.org - Sosok Herlina, Ketua Solidaritas Perubahan...

Ketua Madas Nusantara, Ajak Wali Kota Depok Dukung Silat Tiga Serangkai untuk Tangkal Kenakalan Remaja

Depok | Pikiranrakyat.org – Dalam semangat memperingati Hari Kartini,...

BREAKING NEWS: Ketua Komisi B DPRD Depok Desak Solusi Konkret Atasi Kemacetan di Jalan Kartini

Depok | Pikiran Rakyat – Kemacetan parah di kawasan...