Depok | pikiranrakyat.org – Hadiri kegiatan ‘Gema Ramadhan 1444H’ yang digelar Karang Taruna Unit 06, Kelurahan Mampang, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, H.Imam Musanto.S.Pd.MM anggota DPRD Kota Depok Komisi D F-PKS harapkan para pemuda Kota Depok bisa terus bersinergi aktif bersama Pemerintah, dalam mewujudkan masyarakat Depok yang kompak dan lingkungan yang bernuansa Religi.
Politisi PKS yang juga seorang ulama kharismatik ini mengatakan, bahwa dirinya sangat mengapresiasi atas rangkaian kegiatan positif yang dilakukan oleh Katar Unit 06, dan berterimakasih atas kontribusi aktif yang telah diberikan masyarakat RW06, terhadap regulasi proses pembangunan wilayah di segala bidang pembangunan diwilayah Kota Depok.

“Ini kegiatan yang luar biasa, dan sangat dibutuhkan dalam membangun lingkungan yang Islami, kreatif, serta segala sektor pembangunan wilayah khususnya di Kota Depok”, ucapnya
“Atas nama pemerintah dan wakil rakyat saya ucapkan terimakasih banyak kepada jajaran Katar Unit 06, Tokoh Masyarakat, serta semua yang terlibat dalam kegiatan ini. Semoga giat – giat positifnya bisa segera diadopsi bagi wilayah lain untuk benar – benar fokus dalam menata wilayah serta membangun seluruh aspek kehidupan masyarakatnya”, imbuh Bang Imun.
Ketua Perbakin Kota Depok ini menilai, bahwa pesatnya perkembangan teknologi informasi ibarat pisau bermata dua, yang memungkinkan pemuda untuk meningkatkan kapasitas pengetahuan dan skillnya, serta dapat juga membawa informasi – informasi yang bersifat destruktif.
“Melihat kenyataan, bahwa akhir – akhir ini sering sekali terjadi kasus – kasus kekerasan dan pembunuhan yang melibatkan anak – anak muda, untuk itu perlu dilakukan upaya – upaya masif bagi masyarakat, dan disinilah gerakan revolusi mental menjadi suatu kewajiban yang harus digagas dan perlu diimpelentasikan melalui pembangunan karakter kepada para pemuda, sehingga terbentuk pemuda yang Islami, kuat, tangguh, dan kokoh dalam menghadapi dampak negatif dari modernisasi dan globalisasi”, jelas Bang Imun.
“Masa depan sebuah bangsa berada di tangan para pemudanya, mengingat pemuda merupakan generasi yang senantiasa diunggulkan karena memiliki semangat, kreativitas, daya juang, dan idealisme yang sangat tinggi. Pemuda juga sangat mudah menyesuaikan diri dengan perubahan/peralihan pada tatanan kehidupan, sehingga membuat mereka mudah belajar dan menyerap segala perubahan/kemajuan yang terjadi dengan cepat, dengan terus menggali skill dan potensi lainnya”, tandasnya.
H.Imam Musanto menyebut, bahwa sangatlah tepat apabila pemuda disebut sebagai pilar kelima dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, setelah Pancasila, Undang-Undang Dasar (UUD) 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhinneka Tunggal Ika. Pemuda sudah sepatutnya turut berkarya dan membangun bangsa ini melalui pemikiran-pemikiran,ย kreatifitas, dan inovasinya dengan tetap memegang teguh nilai-nilai keimanan dan agama yang dianutnya”, jelas Bang Imun.

“Sebagai organisasi kepemudaan Indonesia yang hidup dan berkembang di tengah masyarakat, Karang Taruna merupakan wadah pengembangan generasi muda yang tumbuh dan berkembang atas dasar kesadaran, dan rasa tanggungjawab, dari, oleh dan untuk masyarakat, khususnya generasi muda di Kelurahan atau komunitas sosial sederajat, tetaplah sehat dan berkarya selalu Katar Unit 06 menuju masa depan Kota Depok yang Maju, Berbudaya, dan sejahtera”, pungkas Bang Imun(Arifin)