Depok | pikiranrakyat.org – Ricco Ferdianto, salah satu Pengusaha Muda sukses di Kota Depok, memberikan apresiasi yang tinggi terhadap Program Pemerintah Kota (Pemkot) Depok dalam menciptakan Wirausaha Baru (WUB) melalui program 5000 Wirausaha Baru dan 1000 Perempuan Pengusaha.
Menurut Ricco, program ini memiliki dampak yang signifikan terhadap perekonomian masyarakat Kota Depok dan juga berhasil menurunkan tingkat pengangguran.
โProgram WUB yang dicanangkan Pemkot Depok sangat luar biasa, dan keseriusannya pun patut kita acungkan jempolโ, ujar Ricco, Kamis, (25/05/2023)
Mantan Dirut BUMN termuda ini jugaย menyatakan bahwa program WUB yang diinisiasi oleh Pemkot Depok sangat luar biasa dan pantas mendapat pengakuan. Ia menekankan pentingnya keseriusan dalam menjalankan program tersebut.
“Hal ini memberikan harapan besar bagi masyarakat Depok untuk meraih kemajuan ekonomi yang lebih baik,” tandasnya.
Namun, Ricco juga menyampaikan pendapatnya bahwa Pemkot Depok perlu mampu menarik investor guna mendorong pembangunan di berbagai sektor.
Menurutnya, Depok membutuhkan investasi baik dari dalam negeri maupun luar negeri agar dapat mencapai perkembangan yang lebih baik. Untuk itu, penting terjalinnya koneksi dan hubungan yang kuat antara pemerintah dengan investor.
Selain itu, Ricco yang juga merupakan Caleg anggota DPRD Kota Depok dari Partai Demokrat ini juga menyoroti pentingnya perhatian terhadap lulusan SMA/SMK yang kurang mampu melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
“Salah satu solusinya adalah menjalin kerjasama dengan negara-negara seperti Jepang dan Korea Selatan melalui Dinas Ketenagakerjaan. Dengan adanya kerjasama ini, diharapkan para lulusan tersebut dapat mandiri dan ketika kembali ke Indonesia, mereka membawa modal untuk memulai usaha sehingga dapat menciptakan lapangan kerja yang baik,” ungkapnya.
“Insya Allah jika saya duduk di kursi DPRD Kota Depok 2024 mendatang, saya akan memperjuangkan para generasi muda milenial untuk dapat melanjutkan jenjang pendidikannya ke perguruan tinggi dengan program-program yang saya miliki. Mohon Doa dan dukungannya dari masyarakat Kota depok, khususnya Dapil Saboci,” tutur Ricco Ferdianto.
Sebagai informasi, Ricco Ferdianto seorang Pengusaha Muda yang pernah di percayakan menjabat sebagai Dirut BUMN termuda di PT Nasional Hijau Lestari. Saat ini dirinya pun telah meraih kesuksesan dengan beberapa bisnis yang telah berkembang pesat, termasuk dalam bidang Air Minum berteknologi NANO (AMDK S-Five), jasa Konstruksi, dan usaha Solar Industri. (Edh)