Jakarta | pikiranrakyat.org – Setelah Bank Sentral Kanada menaikkan suku bunga sebesar 25 basis poin dan memberikan sinyal kemungkinan kenaikan lebih lanjut untuk mengendalikan inflasi, imbal hasil obligasi pemerintah Kanada melonjak mendekati tingkat 3,4%. Hal ini terjadi seiring dengan pertumbuhan ekonomi (PDB) yang mencapai 2,21% pada kuartal pertama, Sabtu (10/6/2023).

Di sisi lain, Gubernur Bank Sentral Jepang (BOJ) tetap konsisten dalam mempertahankan kebijakan moneter ultra rendahnya, baik oleh Gubernur sebelumnya maupun yang sekarang. Kebijakan ini telah menghasilkan peningkatan PDB Jepang selama dua kuartal terakhir secara berturut-turut. Oleh karena itu, kemungkinan besar Bank Sentral Jepang akan terus mempertahankan kebijakan moneter ini dalam pertemuan berikutnya.
Dengan berita dan data di atas, pasangan mata uang CADJPY memiliki peluang untuk melanjutkan tren penguatannya menuju level 104,90. Sementara itu, level-level support sebelum melanjutkan tren kenaikan berada di sekitar 103,90, 103,30, dan 102,50.
Dalam menghadapi volatilitas pergerakan harga di pasar uang yang relatif tinggi, penting untuk memiliki pemahaman yang baik tentang manajemen risiko, pemahaman ekonomi makro, dan statistik. Terlibat dalam komunitas yang mementingkan pendidikan keuangan juga berperan penting dalam mencapai hasil yang optimal. Anda dapat mengikuti akun Instagram @joe_marasalmo untuk mendapatkan wawasan lebih lanjut.(Rz)