KEPSUL | pikiranrakyat.org – Rembuk Stunting sebagai Upaya Pencegahan dan Penanggulangan Stunting di Desa Kabau Darat, Kecamatan Sulabesi Barat (Sulbar), Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul), Maluku Utara dilaksanakan pada, Kamis 06/10/2022.
Hal ini dijelaskan Kepala Desa (Kades), Kabau Darat, Moh. Haris Lidamona. Sesuai amanat undang-undang, Pemerintah mulai dari pusat hingga Pemerintah Daerah, yang mana sifatnya wajib dilaksanakan oleh setiap Desa. Ini wajib diperhatikan karena akan memengaruhi Sumber Daya Manusia (SDM) dalam hal pertumbuhan pada anak-anak.
“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Pemdes Kabau Darat dengan kesehatan warga, serta kegiatan Rembuk Stunting merupakan langkah penting yang harus dilakukan pemerintah Desa untuk mendukung Pemerintah Daerah agar anak-anak di Kepulauan Sula terlahir sehat dan tumbuh lebih baik”, ucapnya.
Lebih lanjut Haris mengatakan, bahwa kegiatan ini sebagai bentuk mendukung komitmen Pemerintah Daerah dalam pencegahan dan penurunan Stunting di Kepulauan Sula. (Sua)