back to top
spot_img
🌙 🕌 𝗧𝗮𝗾𝗮𝗯𝗯𝗮𝗹𝗮𝗹𝗹𝗮𝗵𝘂 𝗠𝗶𝗻𝗻𝗮 𝗪𝗮 𝗠𝗶𝗻𝗸𝘂𝗺 🕌 🌙 — Selamat Hari Raya 𝗜𝗱𝘂𝗹 𝗙𝗶𝘁𝗿𝗶 𝟭𝟰𝟰𝟲 𝗛 ✨ 🙏 Semoga Allah menerima amal ibadah kita, mengampuni dosa-dosa kita, dan melimpahkan rahmat serta keberkahan bagi kita semua. 🤲 𝗠𝗼𝗵𝗼𝗻 𝗠𝗮𝗮𝗳 𝗟𝗮𝗵𝗶𝗿 𝗱𝗮𝗻 𝗕𝗮𝘁𝗶𝗻.
🌙 🕌 𝗧𝗮𝗾𝗮𝗯𝗯𝗮𝗹𝗮𝗹𝗹𝗮𝗵𝘂 𝗠𝗶𝗻𝗻𝗮 𝗪𝗮 𝗠𝗶𝗻𝗸𝘂𝗺 🕌 🌙 — Selamat Hari Raya 𝗜𝗱𝘂𝗹 𝗙𝗶𝘁𝗿𝗶 𝟭𝟰𝟰𝟲 𝗛 ✨ 🙏 Semoga Allah menerima amal ibadah kita, mengampuni dosa-dosa kita, dan melimpahkan rahmat serta keberkahan bagi kita semua. 🤲 𝗠𝗼𝗵𝗼𝗻 𝗠𝗮𝗮𝗳 𝗟𝗮𝗵𝗶𝗿 𝗱𝗮𝗻 𝗕𝗮𝘁𝗶𝗻.

Mahasiswa KKN Tematik Tim II Undip 2023 Mengolah Varian Latte Untuk Menu Sarapan Sehat

Date:

Pemalang | pikiranrakyat.org – Tim mahasiswa KKN Tematik Tim II Universitas Diponegoro Tahun 2023 sedang melaksanakan kegiatan KKN di Desa Pulosari kecamatan Pulosari Kabupaten Pemalang dengan melakukan program kerja monodisiplin yaitu “Pembuatan Overnight Oat dengan Penambahan Varian Latte Kopi Pulosari Cap Tugu Juang”. Pada Hari Rabu (02/08/2023) Mahasiswa KKN Tematik Tim II Universitas Diponegoro berkesempatan untuk melaksanakan program kerja monodisiplin dengan didampingi pemilik UMKM Kopi Cap Tugu Juang yaitu Warsito Al-Hasan.

Produk Overnight Oat dengan Varian Latte Coffee

“Banyaknya masyarakat zaman sekarang yang lebih banyak melewati sarapan hanya dengan mengkonsumsi secangkir kopi di pagi hari. Sehingga dengan adanya overnight oat dengan varian coffee latte ini membuat masyarakat bisa lebih menikmati oatmeal sebagai sarapan sehat yang tidak membosankan,” kata Warsito.

Lebih lanjut dirinya juga menambahkan, “dengan adanya program kerja monodisiplin pembuatan overnight oat ini bisa menyadarkan masyarakat bahwa makan sehat bisa disesuaikan dengan selera masing-masing. Babhkan bisa menjadi ide produk siap jual dan bisa menambah pemasukan,” ujar Warsito.

“Dalam kesempatan kegiatan pembuatan Proses Pembuatan Overnight Oat Dengan Penambahan Varian Latte Dari UMKM Kopi Cap Tugu Juang Meylinda Dita Anggi Subagyo selaku Mahasiswi KKN Tematik Tim II Universitas Diponegoro Tahun 2023 dengan dosen pembimbing,” jelas Dr, Fahmi Arifan, S.T., M.Eng dan drh. Siti Susanti, Ph.D, memberikan usulan, bahwa produk baru untuk UMKM Kopi Cap Tugu Juang, sehingga produk yang dihasilkan lebih beragam.

“Adapun cara pembuatannya yaitu siapkan bahan dan alat yang akan digunakan, Masukkan oatmeal kedalam packaging atau tempat yang akan digunakan untuk makan, lalu tuangkan kopi yang sudah jadi kedalam packaging atau tempat makan, diamkan sejenak, sambil menunggu sedikit mengembang, potong buah yang akan dimasukkan, kemudian masukkan buah kedalam packaging atau tempat makan, tambahkan madu sesuai selera, dan terakhir tambahkan chiaseed diatasnya,” terang Meylinda Dita Anggi Subagyo.

“Produk Overnight Oat dengan Varian Latte Coffee Overnight oat merupakan makanan zaman sekarang yang trend dan juga sehat untuk dikonsumsi, banyak sekali masyarakat kota yang sering mengonsumsinya karena dinilai tidak butuh waktu lama dalam menyantap sarapan di pagi hari. Sehingga dengan adanya produk baru ini bisa dimanfaatkan untuk menjadi produk siap jual atau bisa untuk dimanfaatkan secara pribadi oleh warga Desa Pulosari, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pemalang,” pungkas Meylinda Dita Anggi Subagyo. (Eko B Art)

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

Berita terkait
Related

Hari Bumi Sedunia: Dari Depok, Menanam Harapan, Membangun Peradaban

DEPOK - Pikiranrakyat.org - Kunjungan Presiden Republik Indonesia (RI)...

Teladani Semangat Kartini, Herlina Dorong Perempuan Jadi Agen Perubahan di Segala Bidang

Depok | Pikiranrakyat.org - Sosok Herlina, Ketua Solidaritas Perubahan...

Ketua Madas Nusantara, Ajak Wali Kota Depok Dukung Silat Tiga Serangkai untuk Tangkal Kenakalan Remaja

Depok | Pikiranrakyat.org – Dalam semangat memperingati Hari Kartini,...

BREAKING NEWS: Ketua Komisi B DPRD Depok Desak Solusi Konkret Atasi Kemacetan di Jalan Kartini

Depok | Pikiran Rakyat – Kemacetan parah di kawasan...