Depok | pikiranrakyat.org – Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Depok telah mengumumkan pelaksanaan Lomba 3R (Reduce, Reuse, Recycle) untuk Komunitas Bank Sampah se-Kota Depok dengan tema “Tuntas Kelola Sampah untuk Kesejahteraan Masyarakat”. Lomba ini merupakan ajang untuk mendorong partisipasi masyarakat dalam perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup.
Kepala DLHK Depok, Abdul Rahman, mengungkapkan bahwa lomba ini memiliki beberapa tujuan yang ingin dicapai. Salah satunya adalah untuk mengajak masyarakat agar ikut berperan serta dalam upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup.
“DLHK Depok juga ingin memberikan apresiasi kepada masyarakat Kota Depok yang telah menunjukkan konsistensi dan komitmen yang tinggi dalam pengelolaan lingkungan hidup,” ujar Abdul Rahman, Rabu (07/06/2023)
Abdul Rahman juga mengajak Komunitas Bank Sampah di Kota Depok untuk berpartisipasi dalam lomba ini. Bagi yang tertarik untuk mendaftar, formulir pendaftaran dapat diisi melalui link berikut: https://bit.ly/lomba3R2023
Informasi lebih lanjut dapat ditemukan di akun Instagram @pengurangansampah.depok atau melalui nomor WhatsApp 0821-2829-2022.
“Ayo daftarkan Komunitas Bank Sampahmu, ikuti lombanya, tingkatkan kompaknya, kelola sampahnya dan raih hadiahnya,” ajak Kepala DLHK Depok.
Lomba ini diharapkan dapat meningkatkan kekompakan dalam kelompok, pengelolaan sampah yang lebih baik, dan tentunya meraih hadiah yang ditawarkan.
Bersama-sama, mari kita dukung dan ikut berperan aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan hidup serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Depok melalui pengelolaan sampah yang bertanggung jawab. (Edh)