Jakarta | pikiranrakyat.org – SKK Migas Tanggapi Ledakan Kilang Minyak Pertamina Refinery Unit (RU) Dumai, Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) SKK Migas menanggapi insiden ledakan di kilang minyak Pertamina Refinery Unit (RU) Dumai pada Sabtu malam, 1 April 2023. .
Ia menyampaikan belasungkawa dan simpati atas kejadian tersebut.
“Kita harapkan cepat sembuh”, ucap Dwi Soetjipto dalam pesan singkatnya, Minggu, 2 April 2023.
Menurut Dwi Soetjipto, belajar dari kejadian tersebut, perlu dilakukan analisis yang komprehensif untuk mencegah kejadian serupa terjadi, baik di kilang minyak Dumai maupun kilang lainnya.
“SKK Migas akan mengantisipasi dampak terkait kegiatan operasional hulu migas terkait kejadian ini”, terangnya Dwi Soetjipto.
Ledakan itu terjadi pada Sabtu, 1 April 2023, tepatnya pukul 22.40 waktu setempat. Sebelum ledakan, terdengar ledakan keras yang diyakini berasal dari kilang. Banyak warga yang melaporkan bahwa ledakan tersebut mengguncangkan perabotan mereka bahkan terdengar hingga Pulau Rampat.
“Langit-langit rumah di belakang kilang minyak juga ambruk, tembok retak, dan kaca pecah”, terang Alex, warga setempat.(NW)