Reporter: Suhirman
Kebumen | pikiranrakyat.org – Untuk mengantisipasi hewan qurban terkena wabah PMK, Polres adakan penyemprotan dengan disinfektan di sejumlah pasar hewan dan sejumlah kandang sapi milik warpada Kamis (7/7).
Kapolres Kebumen AKBP Burhanuddin menyatakan penyemprotan dilakukan di bantu Distapang, BPBD dan PMI kabupaten Kebumen.
“Penyemprotan di mulai pukul 13.00 WIB dan ini diharapkan sebagai langkah antisipasi penyebaran PMK menjelang Idul Adha,” jelas Kapolres Kebumen.
Tim gabung bergerak ke Pasar Hewan Argopeni, yang pertama kali dilakukan adalah memeriksa sejumlah hewan yang ada di pasar tersebut dan memastikan sehat dari PMK.
Lalu penyemprotan dimulai dari lapak paling ujung sebelah selatan bergerak ke utara.
Selanjutnya tim bergerak ke RPH Kebumen yang beralamat di Desa Kalirejo Kecamatan Kebumen. RPH disterilisasi oleh tim gabungan, karena saat Idul Adha ditunjuk sebagai salah satu tempat pemotongan hewan qurban.
Setelah dilakukan penyemprotan secara menyeluruh kurang lebih memakan waktu satu jam penyemprotan, tim bergerak ke sejumlah kandang sapi milik warga Kebumen.
Di lain tempat kandang Sapi Mahesa Lembu yang beralamat di Desa Jatimulyo, Kecamatan Alian, Kebumen juga dilakukan penyemprotan.
Pemilik kandang sapi Yantimenyambut baik kegiatan penyemprotan di kandangnya itu.
Harapnya Polres Kebumen bersama dinas terkait akan berdampak positif baginya karena kandang jadi lebih steril. (Suhirman)