back to top
spot_img
🌙 🕌 𝗧𝗮𝗾𝗮𝗯𝗯𝗮𝗹𝗮𝗹𝗹𝗮𝗵𝘂 𝗠𝗶𝗻𝗻𝗮 𝗪𝗮 𝗠𝗶𝗻𝗸𝘂𝗺 🕌 🌙 — Selamat Hari Raya 𝗜𝗱𝘂𝗹 𝗙𝗶𝘁𝗿𝗶 𝟭𝟰𝟰𝟲 𝗛 ✨ 🙏 Semoga Allah menerima amal ibadah kita, mengampuni dosa-dosa kita, dan melimpahkan rahmat serta keberkahan bagi kita semua. 🤲 𝗠𝗼𝗵𝗼𝗻 𝗠𝗮𝗮𝗳 𝗟𝗮𝗵𝗶𝗿 𝗱𝗮𝗻 𝗕𝗮𝘁𝗶𝗻.
🌙 🕌 𝗧𝗮𝗾𝗮𝗯𝗯𝗮𝗹𝗮𝗹𝗹𝗮𝗵𝘂 𝗠𝗶𝗻𝗻𝗮 𝗪𝗮 𝗠𝗶𝗻𝗸𝘂𝗺 🕌 🌙 — Selamat Hari Raya 𝗜𝗱𝘂𝗹 𝗙𝗶𝘁𝗿𝗶 𝟭𝟰𝟰𝟲 𝗛 ✨ 🙏 Semoga Allah menerima amal ibadah kita, mengampuni dosa-dosa kita, dan melimpahkan rahmat serta keberkahan bagi kita semua. 🤲 𝗠𝗼𝗵𝗼𝗻 𝗠𝗮𝗮𝗳 𝗟𝗮𝗵𝗶𝗿 𝗱𝗮𝗻 𝗕𝗮𝘁𝗶𝗻.

Pengurus Yayasan Perguruan Islamiyah Kotapinang Periode 2022 – 2026 Bersilaturahmi Dengan Kepsek dan Tenaga Pengajar 

Date:

Reporter: Mirwan Hasibuan

Labusel | Gerbang Indonesia – Pengurus Yayasan Sekolah Islamiyah Kotapinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan Periode 2022 – 2026 mengadakan silaturahmi antara Kepala Sekolah Tingkat Sanawiyah dan tingkat Aliyah dan sekaligus terhadap para tenaga pengajar atau Guru yang ada di Sekolah Islamiyah tersebut, Sabtu (19/2/22).

Adapun yang hadir dari Yayasan, Ketua Pembina Yayasan H Rivai Nasution hadir juga Ketua Yayasan H Salim Fahri Siregar Sekretaris Yayasan Safrinal Haris Nasution dan pengurus lainnya. Silaturahmi tersebut digelar pada  Sabtu 19/2/22 bertempat di Aula Sekolah Yayasan Islamiyah Jalan Masjid Raya Kotapinang dari pihak Madrasah Islamiyah dihadiri Kepsek Hj Murniati Siregar bersama 32 Guru dan para Stafnya.

Kemudian dari Madrasah Aliyah Islamiyah Kepala Sekolahnya ustadz Ahmad Ifan dan seluruh jajarannya pengajar.

Acara pertemuan di pandu Sekretaris Yayasan Safrinal Haris NST. H Salim Fahri Siregar mengatakan, untuk suatu kemajuan Pendidikan 4 pilar harus saling mendukung. Pengurus Yayasan Kepala Sekolah tenaga pengajar dan wali murid maka mulai hari ini kita melakukan pertemuan silaturahmi ini guna agar saling mengenal antara pengurus Yayasan dan guru.

Kita juga harus bisa membuat pelajaran yang ada daya tarik atau minat masyarakat agar memasukkan anak-anak mereka untuk belajar di Islamiyah ini.

Ketua pembina meminta pada para guru agar disipilin tepat waktu dalam mengajar karena ini semua bisa daya tarik. Terimakasih juga pada Kepala Sekolah Hj Murniati dan H ustadz Ahmad Irfan sesuai laporan Humas kita,  bahwa kualitas Sekolah baik cara tata mengajar kualitas Pendidikan dan tata cara kelola sangat baik, ini dia dapatkan informasi dari masyarakat atau dari penuturan orang tua murid namun demikian kita jangan bangga dulu masih banyak terobosan kita kedepan yang harus kita kerjakan.

Selanjutnya tanya jawab pun digelar demi bersama memajukan sekolah paforit warga Kotapinang sejak tahun 70 an yang sudah banyak menjadi Al Ustadz dan Ustazah. Bahkan ada lagi yang bergelar profesor alumni dari Islamiyah ini, setelah habis acara maka dilanjutkan makan bersama kemudian terakhir Foto bersama. (MH)

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

Berita terkait
Related

Penutupan Halbil Relawan SPD Jadi Momentum Penguatan Komitmen untuk Terus Bergerak Nyata

Depok | Pikiranrakyat.org - Ajang silaturahmi sekaligus penutupan Halal...

Pembangunan Pagar PDAM Kahuripan Diduga Menyimpang, Pelaksana Kabur Saat Dikonfirmasi

Bogor | Pikiranrakyat.org - Proyek pembangunan pagar tanah di...

Wali Kota Depok Diminta Tegas! Warga Geram, Tak Mau Kotanya Jadi Arena Konflik Debt Collector dan Ormas

DEPOK | Pikiranrakyat.org – Keributan antar debt collector dan...

DPD IKM Depok Jalin Komunikasi Strategis dengan Pimpinan DPRD

DEPOK | Pikiranrakyat.org - Dalam mempererat silaturahmi dan membangun...