back to top
spot_img
๐ŸŒ™ ๐Ÿ•Œ ๐—ง๐—ฎ๐—พ๐—ฎ๐—ฏ๐—ฏ๐—ฎ๐—น๐—ฎ๐—น๐—น๐—ฎ๐—ต๐˜‚ ๐— ๐—ถ๐—ป๐—ป๐—ฎ ๐—ช๐—ฎ ๐— ๐—ถ๐—ป๐—ธ๐˜‚๐—บ ๐Ÿ•Œ ๐ŸŒ™ โ€” Selamat Hari Raya ๐—œ๐—ฑ๐˜‚๐—น ๐—™๐—ถ๐˜๐—ฟ๐—ถ ๐Ÿญ๐Ÿฐ๐Ÿฐ๐Ÿฒ ๐—› โœจ ๐Ÿ™ Semoga Allah menerima amal ibadah kita, mengampuni dosa-dosa kita, dan melimpahkan rahmat serta keberkahan bagi kita semua. ๐Ÿคฒ ๐— ๐—ผ๐—ต๐—ผ๐—ป ๐— ๐—ฎ๐—ฎ๐—ณ ๐—Ÿ๐—ฎ๐—ต๐—ถ๐—ฟ ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐—•๐—ฎ๐˜๐—ถ๐—ป.
๐ŸŒ™ ๐Ÿ•Œ ๐—ง๐—ฎ๐—พ๐—ฎ๐—ฏ๐—ฏ๐—ฎ๐—น๐—ฎ๐—น๐—น๐—ฎ๐—ต๐˜‚ ๐— ๐—ถ๐—ป๐—ป๐—ฎ ๐—ช๐—ฎ ๐— ๐—ถ๐—ป๐—ธ๐˜‚๐—บ ๐Ÿ•Œ ๐ŸŒ™ โ€” Selamat Hari Raya ๐—œ๐—ฑ๐˜‚๐—น ๐—™๐—ถ๐˜๐—ฟ๐—ถ ๐Ÿญ๐Ÿฐ๐Ÿฐ๐Ÿฒ ๐—› โœจ ๐Ÿ™ Semoga Allah menerima amal ibadah kita, mengampuni dosa-dosa kita, dan melimpahkan rahmat serta keberkahan bagi kita semua. ๐Ÿคฒ ๐— ๐—ผ๐—ต๐—ผ๐—ป ๐— ๐—ฎ๐—ฎ๐—ณ ๐—Ÿ๐—ฎ๐—ต๐—ถ๐—ฟ ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐—•๐—ฎ๐˜๐—ถ๐—ป.

Sambut HUT RI Ke-77, Warga Kampung Lio Gelar Acara Upacara Hari Kemerdekaan Dengan Seragam Unik

Date:

Depok | pikiranrakyat.org – Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77, Warga Kampung Lio, Kelurahan Depok, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, menggelar upacara bendera yang unik. Dalam kegiatan upacara tersebut, para peserta diwajibkan memakai seragam sekolah mulai dari tingkat Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), serta Sekolah Menengah Atas (SMA).

Dengan beragam unik pakaian ala anak-anak sekolah, upacara dilaksanakan dengan hikmad dan meriah. Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk ungkapan rasa syukur atas kemerdekaan yang telah diraih para pejuang, serta untuk mengenang masa-masa lalu saat masih remaja.

Suhanda, Ketua RW/013 selaku pembina upacara mengatakan, bahwa acara tersebut dilaksanakan untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan Kemerdekaan Republik Indonesia.

“Memperingati HUT RI ini bertujuan untuk mengenang dimana jasa para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia ini. Sehingga Indonesia menjadi merdeka dari para penjajah, dan semakin maju di masa depan”, ucapnya, Rabu 17/8/2022.

Hal senada dikatakan Ucup Supriadi yang biasa disapa Uchay yang mengatakan, bahwa momen acara HUT RI ke-77 ini adalah selain sebagai ungkapan rasa syukur dari masyarakat Kampung Lio terhadap jasa para pejuang, juga sebagai ajang silaturahmi warga guna mempererat hubungan sosial kemasyarakatan.

“Dalam momentum ini saya sangat senang, ditambah lagi dengan beragam pakaian para peserta upacara mulai dari SD, SMP, dan SMA. Ini mengingatkan kita waktu sekolah”, ujar Uchay.

“Semoga para generasi penerus kita kedepannya, terus mengadakan acara seperti ini, dimana sebelumnya selama Pandemi kita tidak melaksanakan kegiatan HUT RI. Harapan saya semoga Indonesia segera bangkit dan pulih dari keterpurukan dampak Pandemi”, lanjutnya.

Lebih jauh Uchay menambahkan, bahwa Upacara Benderaย bukanlah kegiatan yang hanya sekedar berdiri beberapa menit saja, dalam pelaksanaannya kegiatan ini bermakna bahwa Indonesia adalah Negara yang telah merdeka.

“Nilai-nilai karakter yang dapat ditumbuhkanย melalui upacara benderaย antara lain: religius, disiplin, tanggung jawab, semangat kebangsaan, cinta tanah air, patriotisme dan nasionalisme. Hal ini tentunya buah dari jasa para pahlawan yang berjuang hingga titik darah penghabisan bahkan terusir dari ibu pertiwi yang kita cintai”, sambung Uchay.

“Tanggal 17 Agustus bukanlah akhir dari segalanya. Namun ini adalah awal dari perjuangan baru dimana bangsa Indonesia memiliki kemandirian dalam menjalankan roda pemerintahan. Kemerdekaanย memiliki beberapaย maknaย mendalam, satu diantaranya dapat menumbuhkan rasa saling menghargai dan menghormati. Denganย kemerdekaanย yangย kitaย dapatkan,ย kitaย harus selalu menghargai jasa pahlawan yang telah berjuang meraihย kemerdekaanย dan menjaga negeri ini dengan jiwa nasionalisme yang tinggi. Dirgahayu Indonesiaku tetap jayalah negeriku”, tutup Uchay.(Arifin)

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

Berita terkait
Related

Hari Bumi Sedunia: Dari Depok, Menanam Harapan, Membangun Peradaban

DEPOK - Pikiranrakyat.org - Kunjungan Presiden Republik Indonesia (RI)...

Teladani Semangat Kartini, Herlina Dorong Perempuan Jadi Agen Perubahan di Segala Bidang

Depok | Pikiranrakyat.org - Sosok Herlina, Ketua Solidaritas Perubahan...

Ketua Madas Nusantara, Ajak Wali Kota Depok Dukung Silat Tiga Serangkai untuk Tangkal Kenakalan Remaja

Depok | Pikiranrakyat.org โ€“ Dalam semangat memperingati Hari Kartini,...

BREAKING NEWS: Ketua Komisi B DPRD Depok Desak Solusi Konkret Atasi Kemacetan di Jalan Kartini

Depok | Pikiran Rakyat โ€“ Kemacetan parah di kawasan...