back to top
spot_img
๐ŸŒ™ ๐Ÿ•Œ ๐—ง๐—ฎ๐—พ๐—ฎ๐—ฏ๐—ฏ๐—ฎ๐—น๐—ฎ๐—น๐—น๐—ฎ๐—ต๐˜‚ ๐— ๐—ถ๐—ป๐—ป๐—ฎ ๐—ช๐—ฎ ๐— ๐—ถ๐—ป๐—ธ๐˜‚๐—บ ๐Ÿ•Œ ๐ŸŒ™ โ€” Selamat Hari Raya ๐—œ๐—ฑ๐˜‚๐—น ๐—™๐—ถ๐˜๐—ฟ๐—ถ ๐Ÿญ๐Ÿฐ๐Ÿฐ๐Ÿฒ ๐—› โœจ ๐Ÿ™ Semoga Allah menerima amal ibadah kita, mengampuni dosa-dosa kita, dan melimpahkan rahmat serta keberkahan bagi kita semua. ๐Ÿคฒ ๐— ๐—ผ๐—ต๐—ผ๐—ป ๐— ๐—ฎ๐—ฎ๐—ณ ๐—Ÿ๐—ฎ๐—ต๐—ถ๐—ฟ ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐—•๐—ฎ๐˜๐—ถ๐—ป.
๐ŸŒ™ ๐Ÿ•Œ ๐—ง๐—ฎ๐—พ๐—ฎ๐—ฏ๐—ฏ๐—ฎ๐—น๐—ฎ๐—น๐—น๐—ฎ๐—ต๐˜‚ ๐— ๐—ถ๐—ป๐—ป๐—ฎ ๐—ช๐—ฎ ๐— ๐—ถ๐—ป๐—ธ๐˜‚๐—บ ๐Ÿ•Œ ๐ŸŒ™ โ€” Selamat Hari Raya ๐—œ๐—ฑ๐˜‚๐—น ๐—™๐—ถ๐˜๐—ฟ๐—ถ ๐Ÿญ๐Ÿฐ๐Ÿฐ๐Ÿฒ ๐—› โœจ ๐Ÿ™ Semoga Allah menerima amal ibadah kita, mengampuni dosa-dosa kita, dan melimpahkan rahmat serta keberkahan bagi kita semua. ๐Ÿคฒ ๐— ๐—ผ๐—ต๐—ผ๐—ป ๐— ๐—ฎ๐—ฎ๐—ณ ๐—Ÿ๐—ฎ๐—ต๐—ถ๐—ฟ ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐—•๐—ฎ๐˜๐—ถ๐—ป.

SMP Negeri 4 Randudongkal Sukses Gelar Pesantren Ramadhan 1446 H

Date:

PEMALANG | pikiranrakyat.org – Bulan suci Ramadhan menjadi momen istimewa bagi umat Islam untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan. Menyambut bulan penuh berkah ini, SMP Negeri 4 Randudongkal menggelar kegiatan Pesantren Ramadhan 1446 H dengan penuh semangat dan antusiasme.

Kegiatan yang berlangsung selama empat hari, mulai Senin hingga Kamis (17-20 Maret 2025), diisi dengan berbagai aktivitas religius yang bertujuan menanamkan nilai-nilai keislaman kepada para siswa.

Kepala SMPN 4 Randudongkal, Sri Endang Resminingsih, S.Pd., M.Pd., menyampaikan bahwa Pesantren Ramadhan menjadi ajang pembelajaran yang lebih mendalam bagi siswa dalam memahami ajaran Islam.

Melalui kegiatan ini, kami berupaya menanamkan nilai-nilai keislaman secara lebih mendalam, membangun akhlak mulia, serta memperkuat kecintaan terhadap Al-Qur’an,” ujar Sri Endang usai kegiatan berlangsung, Jumat (21/3/2025).

Selain memperdalam wawasan keislaman, kegiatan ini juga diramaikan dengan berbagai lomba keagamaan yang bertujuan menggali potensi siswa, meningkatkan rasa percaya diri, serta memperkuat kualitas spiritual mereka.

Tidak hanya itu, aksi sosial juga menjadi bagian dari rangkaian kegiatan. Para siswa dan panitia secara sukarela menggelar bakti sosial dengan membagikan takjil kepada masyarakat sekitar.

Walaupun saat pembagian takjil turun hujan deras, Alhamdulillah siswa tetap bersemangat. Kami ingin menanamkan nilai kepedulian dan empati kepada mereka sejak dini,” tambah Sri Endang.

Momen spesial lainnya adalah kegiatan buka puasa bersama yang menjadi ajang mempererat kebersamaan antara siswa, guru, dan seluruh warga sekolah. Peristiwa Nuzulul Qur’an yang turut diperingati dalam acara ini juga menjadi pengingat bagi seluruh peserta untuk lebih memahami dan mengamalkan ajaran Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.

Ketua OSIS SMPN 4 Randudongkal, Muhammad Maulana, mengungkapkan rasa bangga dan bersyukur dapat berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Banyak pengalaman dan ilmu yang kami dapatkan dari pesantren kilat ini. Kegiatan ini juga semakin memotivasi kami dalam beribadah dan mempererat ukhuwah Islamiyah, ujarnya.

Antusiasme yang sama juga dirasakan oleh Khasia Aqeela Wijanarto, siswa kelas VII, yang mengaku sangat menikmati seluruh rangkaian kegiatan.

Kami bersemangat mengikuti kegiatan ini karena bisa menjadi wadah untuk mengembangkan bakat di bidang keagamaan, tuturnya.

Sementara itu, Arisanti Dyah Pitaloka, S.Pd., selaku pendamping kegiatan, menegaskan bahwa Pesantren Ramadhan di SMPN 4 Randudongkal bukan sekadar acara tahunan, tetapi momen berharga dalam menanamkan nilai-nilai keislaman pada siswa.

“Pesantren Ramadhan adalah latihan memperdalam pemahaman agama, sementara lomba-lomba yang diadakan mengasah bakat dan kecintaan terhadap Islam. Kegiatan berbagi takjil juga mengajarkan kepedulian dan keikhlasan dalam membantu sesama, ucapnya.

Dengan suksesnya penyelenggaraan Pesantren Ramadhan 1446 H ini, SMP Negeri 4 Randudongkal berharap nilai-nilai yang ditanamkan dapat terus diamalkan oleh para siswa dalam kehidupan sehari-hari.

“Semoga semangat ibadah dan kebersamaan yang telah terjalin selama Ramadhan ini dapat terus berlanjut dan menjadikan kita insan yang lebih baik,” tutup Sri Endang Resminingsih. (Eko Budiarto)

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

Berita terkait
Related

Sampah Menumpuk di Jalan Raya Bogor, Warga Keluhkan Bau dan Kemacetan

DEPOK | Pikiranrakyat.org โ€“ Tumpukan sampah yang menggunung di...

Gubernur Jabar Panggil Kades Klapanunggal Terkait Kasus THR, Bupati Bogor: Saya yang Harus Bertanggung Jawab

BOGOR | Pikiran Rakyat.org โ€“ Gubernur Jawa Barat, Dedi...

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | pikiranrakyat.org - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | pikiranrakyat.org - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan...