Purwakarta | pikiranrakyat.org – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Gerakan Masyarakat Bawah (GMBI) Distrik Purwakarta menggelar Rapat Kerja Distrik (Rakerdis) di Gedung Sigrong Kelurahan Nagri Kidul Kecamatan Purwakarta Kabupaten Purwakarta Jawa Barat, Selasa (12/9/2023).
Rapat Kerja Distrik ( Rakerdis ) ke-1 ini mengangkat tema “Transformasi LSM GMBI dalam Rangka Bela Negara, Peningkatan Kualitas dan Kapabilitasi Kader LSM Distrik Purwkarta Dalam Rangka Optimalisasi, Kemitraan, Kolaborasi, Secara Pentahelix”
Acara pembukaan dihadiri langsung Panglima DPP LSM GMBI, Yudi Tahyudin Sunardja beserta sejumlah pengurus pusat, Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika, Organisasi Masyarakat (Ormas), LSM, Organisasi Kepemudaan, dan anggota GMBI se- Kabupaten Purwakarta.
Ketua LSM GMBI Distrik Purwakarta
H Elan Sopyan, mengatakan, LSM GMBI memiliki peran yang krusial dalam mengoptimalkan pilar pentahelix yakni pemerintah, akademisi, industri, masyarakat, dan media untuk mencapai tujuan.
“Sebagai LSM yang memiliki komitmen kuat terhadap isu-isu sosial dan lingkungan. LSM GMBI telah lama berdedikasi untuk berkontribusi dalam mengatasi berbagai isu melalui program-program yang dijalankan. LSM GMBI berusaha untuk memperkuat ketahanan wilayah dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat secara keseluruhan dengan kemitraan dan kolaborasi, “ujarnya.
Selain aktif terlibat dalam program lapangan, LSM GMBI juga berperan dalam melakukan advokasi kebijakan dan pendidikan masyarakat tentang pentingnya BPJS serta bidang lainnya.
Sementara itu, Panglima DPP LSM GMBI, Yudi Tahyudin Sunardja mengapresiasi terselenggaranya kegiatan Rakerdis LSM GMBI Distrik Purwakarta.
“Kegiatan Rakerdis ini merupakan program umum yang sekarang secara maraton dilaksanakan di seluruh Indonesia. Kami berharap Rakerdis Purwakarta ini dapat melahirkan ide-ide dan program yang bisa membantu kemajuan Pemkab Purwakarta. Mampu bersinergi, berkolaborasi dengan banyak pihak,” harapnya.
Senada, Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika memberikan selamat atas terselenggaranya Rakerdis. Ia pun menyampaikan apresiasi atas peran nyata LSM GMBI dalam turut mendukung kemajuan daerah Bumi Purwakarta.
“Saya berharap peran LSM GMBI dimasa mendatang terus ditingkatkan. Seiring dengan itu, Pemkab Purwakarta juga harus memberikan perhatian lebih kepada LSM, Ormas, OKP maupun lainnya, terutama keterkaitan industri – industri di Purwakarta dapat mengawal dan menjaganya,” pungkasnya. (Che)