Depok | pikiranrakyat.org – Usai resmi duduki kursi pimpinan, Walikota Depok, Supian Suri langsung memberikan instruksi kepada Lurah, Camat, hingga kepala perangkat daerah (PD) untuk sigap merespons berbagai keluhan yang muncul di tengah masyarakat.
Walikota muda usungan partai Gerindra ini mengatakan, bahwa para pimpinan harus bisa berkomunikasi dengan masyarakat, serta melayani atas semua kebutuhan dan keluhannya.
“Lurah, Camat, dan Kepala Perangkat Daerah jangan menutup handphone untuk masyarakat”, ucapnya, Kamis 20/2/2025.
“Kalau ada pertanyaan atau keluhan, masyarakat bisa langsung berkomunikasi dengan Bapak dan Ibu (Lurah, Camat, PD)”, tegasnya.
Walikota Depok perubahan juga mengingatkan kepada para pimpinan untuk melek media sosial (Medsos), agar rutin membuka instagram, dan platform lainnya untuk mengetahui informasi seputar Kota Depok.
“Rajin buka informasi seputar Depok di medsos, karena banyak keluhan masyarakat dan segera respon”, ungkapnya.
Supian berharap, instruksi tersebut untuk dapat segera dilaksanakan, agar keluhan masyarakat dapat segera tertangani.
“Jangan menutup diri dari harapan dan pengaduan yang disampaikan masyarakat”, tandasnya.(Arifin)