back to top
spot_img
🌙 🕌 𝗧𝗮𝗾𝗮𝗯𝗯𝗮𝗹𝗮𝗹𝗹𝗮𝗵𝘂 𝗠𝗶𝗻𝗻𝗮 𝗪𝗮 𝗠𝗶𝗻𝗸𝘂𝗺 🕌 🌙 — Selamat Hari Raya 𝗜𝗱𝘂𝗹 𝗙𝗶𝘁𝗿𝗶 𝟭𝟰𝟰𝟲 𝗛 ✨ 🙏 Semoga Allah menerima amal ibadah kita, mengampuni dosa-dosa kita, dan melimpahkan rahmat serta keberkahan bagi kita semua. 🤲 𝗠𝗼𝗵𝗼𝗻 𝗠𝗮𝗮𝗳 𝗟𝗮𝗵𝗶𝗿 𝗱𝗮𝗻 𝗕𝗮𝘁𝗶𝗻.
🌙 🕌 𝗧𝗮𝗾𝗮𝗯𝗯𝗮𝗹𝗮𝗹𝗹𝗮𝗵𝘂 𝗠𝗶𝗻𝗻𝗮 𝗪𝗮 𝗠𝗶𝗻𝗸𝘂𝗺 🕌 🌙 — Selamat Hari Raya 𝗜𝗱𝘂𝗹 𝗙𝗶𝘁𝗿𝗶 𝟭𝟰𝟰𝟲 𝗛 ✨ 🙏 Semoga Allah menerima amal ibadah kita, mengampuni dosa-dosa kita, dan melimpahkan rahmat serta keberkahan bagi kita semua. 🤲 𝗠𝗼𝗵𝗼𝗻 𝗠𝗮𝗮𝗳 𝗟𝗮𝗵𝗶𝗿 𝗱𝗮𝗻 𝗕𝗮𝘁𝗶𝗻.

Tak Batasi Usia Atlet, Hj.Arsyanti R Thalib Berikan Kesempatan Atlet IKASI Jabar Untuk Tunjukkan Kualitas Terbaiknya

Date:

Bandung | pikiranrakyat.org – Setelah dibukanya Babak Kualifikasi Pekan Olahraga Daerah (BK PORDA) Cabang Olahraga Anggar yang digelar selama empat hari, per tanggal 29 Maret – 1 April 2022 ini. Bertempat di Gedung Olah Raga (GOR) Tri Lomba Juang Jl. Pajajaran, Pasir Kaliki, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat, sebanyak 215 atlet Anggar saling bersaing keras memperebutkan kuota untuk bisa masuk di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat XIV tahun 2022 mendatang.

Ketua Umum Pengurus Provinsi (Pengprov) Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (IKASI) Jawa Barat, Hj.Asyanti Rozana Thalib.SE mengatakan total atlet yang dikirim dari 15 Kota/Kabupaten sebanyak 215 orang atlet.

“Total 215 atlet yang bertanding, mewakili 15 Kota/Kabupaten di Jawa Barat,” ujarnya, Selasa 29/03/2022.

Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi PDIP ini mengungkapkan, bahwa babak kualifikasi yang dipertandingkan sebanyak 12 nomor, yakni mulai nomor perorangan maupun nomor beregu pada setiap jenis senjata yang dipergunakan.

“Jadi nomor yang dipertandingkan untuk jenis senjata Floret putra dan putri, Sable putra dan putri, serta Degen putra dan putri. Ini untuk perorangan dan beregu,” ungkap Srikandi PDIP.

Hj.Arsyanti R Thalib.SE juga menerangkan, bahwa IKASI Jawa Barat menerapkan batasan usia atlet yang dikirimnya, yakni maksimal 28 tahun. Namun, untuk nomor beregu, tidak dilakukan pembatasan usia.

“Kita bebaskan usia atlet untuk kelompok beregu karena kualitas atlet senior di Jabar masih cukup bagus, jadi sayang kalau tidak dilibatkan dalam pertandingan. Selain itu, di PON XXI tahun 2024 pun, untuk nomor-nomor beregu tidak dibatasi usia,” terangnya.

Ketua IKASI Jawa Barat menambahkan, para Atlet-atlet senior yang berusia diatas 28 tahun tersebut, masih memungkinkan menjadi bagian dari tim Anggar Jabar pada PON XXI tahun 2024 mendatang. Dengan catatan, memiliki kualitas yang bagus dibanding atlet lain dikelasnya.

“Kita juga melihat potensi-potensi atlet anggar dibawah usia 28 tahun ini sudah cukup bagus. Kalau mereka bisa mengikuti banyak pertandingan, kami yakin kualitas mereka akan terus meningkat,” pungkasnya.(Arifin)

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

Berita terkait
Related

Penutupan Halbil Relawan SPD Jadi Momentum Penguatan Komitmen untuk Terus Bergerak Nyata

Depok | Pikiranrakyat.org - Ajang silaturahmi sekaligus penutupan Halal...

Pembangunan Pagar PDAM Kahuripan Diduga Menyimpang, Pelaksana Kabur Saat Dikonfirmasi

Bogor | Pikiranrakyat.org - Proyek pembangunan pagar tanah di...

Wali Kota Depok Diminta Tegas! Warga Geram, Tak Mau Kotanya Jadi Arena Konflik Debt Collector dan Ormas

DEPOK | Pikiranrakyat.org – Keributan antar debt collector dan...

DPD IKM Depok Jalin Komunikasi Strategis dengan Pimpinan DPRD

DEPOK | Pikiranrakyat.org - Dalam mempererat silaturahmi dan membangun...