Depok | pikiranrakyat.org – Kota Depok kini telah berusia 24 tahun dan telah mengalami banyak perubahan selama bertahun-tahun. Sebagai kota yang terus berkembang, diharapkan Kota Depok bisa semakin maju dan sejahtera untuk warga serta mampu bertransformasi menjadi kota yang lebih baik.
Andriansyah, Koordinator Unit Pengolahan Sampah (UPS) Kelurahan/Kecamatan Beji, menyatakan bahwa Pemerintah Kota Depok harus terus meluncurkan program-program inovatif yang berpihak pada masyarakat. Selain itu, ia berharap bahwa Kota Depok bisa lebih dewasa dengan program-program inovatif yang digulirkan Pemkot Depok.
โSelamat bertambah usia untuk Kota Depok, semoga saja permasalahan yang ada dapat diselesaikan, termasuk persoalan persampahan,” tuturnya, Rabu (03/05/2023)
Sementara itu, Koordinator UPS Permata Regency, Abdul Rosyid, berharap Hari Jadi ke-24 Kota Depok dapat menjadi momen untuk mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan.
Salah satunya dengan melakukan pemilahan sampah dari sumbernya sebelum dibuang, agar volume sampah yang diangkut ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) bisa dikurangi. TPA Cipayung sendiri sudah melebihi kapasitasnya, sehingga perlu ada tindakan yang dilakukan untuk mengurangi volume sampah. (Roni)